Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dibanderol Mulai Rp 217 Juta, Toyota Raize Tawarkan 2 Model Penggerak Roda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 05 November 2019, 17:53 WIB
Dibanderol Mulai Rp 217 Juta, Toyota Raize Tawarkan 2 Model Penggerak Roda
Toyota Raize resmi meluncur di Jepang/Net
rmol news logo Toyota Raize, mobil yang cukup ditunggu-tunggu akhirnya resmi diluncurkan di Jepang, Selasa (5/11). Ini merupakan seri mobil compact SUV paling gres dari Toyota Motor Corporation (TMC).

Kembaran dari Daihatsu Rocky ini hanya tersedia untuk mesin 1.000 cc tiga silinder. Namun, keberadaan turbo di mesin Toyota Raize diklaim mampu menciptakan tenaga setara mesin konvensional 1.500 cc.

Menurut laman Toyota Global, nyaris semua aspek yang ada di mobil ini merupakan hasil pengembangan terbaru. Bahkan diklaim tidak ada di mobil Toyota yang lain. Salah satunya adalah penggunaan platform DNGA.

Karena itulah, baik Raize maupun Rocky sudah sama-sama menggunakan sistem transmisi CVT. Bukan sekadar mesin matik konvensional.

Hal menarik lainnya dari Toyota Raize adalah sistem penggerak rodanya. Ada dua pilihan yang bisa diambil, 2WD atau 4WD.

Untuk transmisi 2WD diklaim mampu menghasilkan efisiensi bahan bakar yang mumpuni. Raize disebut mampu melaju hingga 18,6 km dengan 1 liter bensin.

Sementara untuk versi 4WD, 1 liter bensin hanya bisa mencapai 17,4 km. Namun, transmisi ini sudah dilengkapi dengan fitur Dynamic Torque Control.

Soal harga, mobil untuk 5 penumpang ini dijual di Jepang mulai dari Rp 217 juta. Harga akan semakin meningkat untuk 4 varian yang disediakan. Mulai dari X, XS, G, dan Z. Seluruhnya mengusung tranmisi D-CVT dengan mesin 1.000 cc turbo.

Harga termahal Toyota Raize dimiliki varian Z. Yaitu berkisar Rp 266 juta hingga RP 294,8 juta. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA